info

The Latest

Meng-explore Pengetahuan melalui KKL Online

Jurusan Tadris Bahasa Inggris IAIN Pekalongan mengadakan KKL Online yang diikuti secara virtual oleh 210 mahasiswa dan para Dosen Pembimbing Lapangan pada hari Selasa, 25 Mei 2021. KKl yang merupakan program wajib dan rutin di setiap jurusan di IAIN pekalongan, tahun ini diadakan secara daring (online) dikarenakan masih dalam situasi pandemic Covid-19.

TBIG Mengadakan Rapat Persiapan Pembuatan Jurnal

Pekalongan, Mei 2021 - Jurusan Tadris Bahasa Inggris tengah disibukkan dengan rencana pembuatan jurnal untuk mengakomodir penelitian yang berkisar pada topik Pendidikan Bahasa Inggris dan Linguistik Terapan.

Pekalongan, 27 April 2021 - Satu hari setelah memiliki Ketua dan Sekretaris Jurusan yang baru, 'Super Team' internal TBIG mengadakan rapat untuk membahas agenda dan program kerja yang akan dilaksanakan selama 1 tahun ajaran. Selain membahas program kerja tahunan, Bapak Ahmad Burhanuddin, M.A. selaku Ketua Jurusan Tadris Bahasa Inggris FTIK IAIN Pekalongan yang baru juga menjelaskan jobdesk anggota 'Super Team' internal di bawah kepemimpinan beliau. Diadakannya rapat 'Super Team' internal ini dimaksudkan agar seluruh anggota dapat berkoordinasi dan bersinergi dengan baik untuk mewujudkan visi dan misi Jurusan Tadris Bahasa Inggris melalui agenda dan program kerja tahunannya.

Pekalongan, April 2021 - Pada minggu keempat bulan April, IAIN Pekalongan mengadakan pelantikan perangkat akademik baru sebagai follow up restrukturisasi yang terjadi di tingkat pimpinan.

TBIG Menyelenggarakan Ujian Munaqosah Pertama

Pekalongan, 23 April 2021 - Jumat lalu Program Studi Tadris Bahasa Inggris FTIK IAIN Pekalongan telah menyelenggarakan ujian munaqosah pertama bagi mahasiswa TBIG angkatan pertama. Ujian munaqosah ini merupakan momen yang telah dinantikan oleh seluruh sivitas akademika Program Studi Bahasa Inggris FTIK IAIN Pekalongan, baik oleh mahasiswa maupun dosen pengajar.

Pekalongan, April 2021 - TBIG mengadakan coaching clinic bagi mahasiswa tingkat akhir yang sedang berjuang dalam proses penelitian serta penulisan skripsi. Ketua Jurusan Tadris Bahasa Inggris IAIN Pekalongan, Dewi Puspitsari, M.Pd. menginisiasi coaching clinic ini untuk mengakomodir mahasiswa yang merasa kesulitan dalam melaksanakan penelitian dan penulisan skripsi. Pelatihan singkat ini diikuti kurang lebih 10 mahasiswa Tadris Bahasa Inggris IAIN Pekalongan. Coaching clinic ini dilaksanakan dengan tetap mengindahkan protokol kesehatan. Baik mahasiswa maupun dosen melewati pengecekan suhu, mencuci tangan sebelum memasuki ruang kelas, duduk sesuai dengan ketentuan jarak aman, serta menggunakan masker selama proses pelatihan. Melalui coaching clinic ini, diharapkan mahasiswa dapat terbekali dengan pengetahuan yang dibutuhkan untuk mampu menyelesaikan proses penelitian dan penulisan.

Pekalongan, Maret 2021 - Hari Sabtu yang lalu Tadris Bahasa Inggris IAIN Pekalongan berkesempatan untuk bersilaturrahmi dan melakukan amanat dari Wakil Rektor 1 untuk melaksanakan sosialisasi PMB 2021 di International Boarding School Al Fusha. Siswa dan siswi SMA Al Fusha yang tengah mempersiapkan harlah untuk bulan April, mengikuti sosialisasi dengan antusias.

TBIG dalam Periode PMB IAIN Pekalongan

Pekalongaan, Maret 2021 - IAIN Pekalongan telah memasuki periode PMB. Seiring dengan itu, seluruh elemen di IAIN Pekalongan tengah gencar melaksanakan sosialisasi kepada siswa kelas XII di beberapa kota di Provinsi Jawa Tengah. Tidak terkecuali Program Studi Tadris Bahasa Inggris yang juga telah dan akan melaksanakan sosialisasi secara offline ke beberapa SMA dan SMK di Provinsi Jawa Tengah. Langkah sosialisasi ini diambil untuk mengakomodir animo dan rasa ingin tahu masyarakat, khususnya siswa kelas XII, terhadap proses pengajaran, fasilitas belajar, serta biaya yang diperlukan untuk dapat menempuh pendidikan di IAIN Pekalongan.

Pekalongan, Maret 2021 - Sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan sumber daya manusia baik Dosen, Tenaga Kependidikan, dan Mahasiswa, TBIG IAIN Pekalongan meluncurkan sebuah buku luaran untuk salah satu mata kuliah di semester gasal, Grammar in Written Text.

New Rector Inauguration

Pekalongan, March 3rd, 2021, Dr. H. Zaenal Mustakim, M.Ag, was inaugurate as IAIN Pekalongan new elected Rector. With this, TBIG Family wants to say congratulations to our new Rector, Dr. H. Zaenal Mustakim, M.Ag. May Allah bless the ease to you in carrying out the duty. Let's work even harder to make our campus even BIGger.

Page 6 of 9
We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree